Laman

October 15, 2012

Siklus Yang Saling Memperkuat

Place (legacy marketing) telah mengalami pergeseran menjadi communal activation yang diyakini lebih efektif dalam menyalurkan produk. Customer lebih dapat menerima informasi dari komunitasnya dibandingkan informasi yang sampaikan oleh seorang salesman. Karena itulah place menjadi tidak relevan. Dimana ada communal activation, disana ada pertukaran informasi dan terbentuk channel penjualan.

Illustrasi: 3.bp.blogspot.com
Pergeseran tersebut juga dipengaruhi oleh persaingan yang menyebabkan aktivitas customer yang makin padat, hampir tidak ada kesempatan untuk meluangkan waktu pergi ke sebuah channel penjualan. Bila beraktivitas bisa sambil berbelanja, kenapa tidak? Disamping itu, senses of contribution dapat timbul dari aktivitas komunitas, dimana customer tidak hanya berbelanja tapi juga merasa berkontribusi terhadap persoalan seputar pembelian produk tertentu. Sense of contribution akan menimbulkan antusiasme customer.

Dari pergeseran tersebut, sudah selayaknya channel distribution dimaksimalkan fungsinya dengan communal activation. Dengan mengaktivasi komunitas pada channel distribution, akan memberikan benefit lebih bagi customer dan selanjutnya meningkatkan value. 

Customer tidak membutuhkan marketers, customer membutuhkan komunitas. Marketers membutuhkan customer, marketers harus menciptakan channel dengan aktivasi komunitas.

Diulas oleh : Hermawan Kartajaya
Jawa Pos, Senin 15 Oktober 2012

No comments:

Post a Comment