Laman

October 15, 2012

Harga Sebuah Co-Creation


nerdnirvana.org
Currency dalam 4C memiliki flexibilitas, tergantung dari value yang tercipta dari co-creation. Value diformulasikan sebagai total product benefit yang didapat customer dibagi total pengeluaran customer. Dengan demikian, currency yang berbeda dipengaruhi oleh benefit yang berbeda pula.

Co-creation memungkinkan customer memperoleh benefit yang berbeda dari basic product yang sama. Ada aspek tantangan disini, dan customer mengetahui konsekuensinya terhadap currency. As long as it is fair, customer berani membayar currency lebih mahal untuk memperoleh total benefit yang lebih tinggi. Sebaliknya, customer yang ingin memperoleh currency lebih rendah harus melakukan sejumlah efforts dengan memanfaatkan co-creation.

Co-creation menciptakan currency, sebagaimana product menciptakan price pada legacy marketing. Perbedaannya, co-creation melibatkan customer secara langsung dalam penciptaan currency, sedangkan price merupakan suatu hal yang harus diterima.


Price (Legacy Marketing)
Currency (New Wave Marketing)
1.
Given: ditentukan oleh produsen berdasarkan cost dan profit margin
Flexible: tergantung co-creation yang ditentukan oleh customer
2.
One-to-many models: satu harga untuk semua customers
One-to-one models: satu harga untuk satu customer
3.
Harga yang sama untuk benefit berbeda
Harga berbeda untuk benefit yang berbeda
4.
Equality: harga “dipaksa” sama
Fairness: harga bukan masalah as long as it is fair

Diulas oleh : Hermawan Kartajaya
Jawa Pos, Minggu 14 Oktober 2012

No comments:

Post a Comment